Semangat Baja Ibnu Susanto
Original price was: Rp100.000.Rp75.000Current price is: Rp75.000.
Buku Semangat Baja Ibnu Susanto adalah biografi profesional yang mengisahkan perjalanan hidup Ibnu Susanto, pengusaha besi dan baja terkemuka di Indonesia, yang pada 16 Mei 2021 genap berusia 80 tahun. Dilahirkan dari keluarga yang sangat sederhana dan kekurangan, Ibnu Susanto harus membantu ayahnya, U Ie Neng, menghidupi 12 orang saudaranya. Setamat SMA, Ibnu langsung bekerja di perusahaan pamannya yang membuka toko onderdil sepeda di Toko Tiga, Jakarta Barat. Pada masanya, Ibnu Susanto adalah “generasi sandwich” yang harus membiayai orangtua dan saudara-saudaranya, selain menghidupi keluarganya sendiri. Setelah diberhentikan dari pekerjaannya pada saat kariernya sedang melesat, Ibnu yang sempat terpukul, langsung bangkit dan bertekad menjadi pebisnis sukses. Ibnu berpikir kalau saja saat itu dia masih terlena di zona nyaman, mungkin dia tidak menjadi pengusaha tangguh dan tahan banting. Justru karena terpuruk dan jatuh, menghadapi kondisi “ditekan dan tertekan”, Ibnu tumbuh menjadi pengusaha besi-baja yang berhasil, dan perusahaannya menjadi salah satu yang terkemuka di Indonesia.
Weight | 0,55 kg |
---|---|
Penulis | |
Penerbit | Penerbit Buku Kompas |
Tahun terbit | |
Halaman | 320 halaman |
Genre | Biografi |
Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.
Reviews
There are no reviews yet.