Kelas Merdeka Seri Infografik

Rp350.000Rp1.050.000

Nyatanya, infografik berperan penting di era digital. Mengapa? Berbagai informasi dan data yang kompleks dapat disampaikan singkat dan padat dengan menyajikannya visual. Infografik tak hanya memudahkan pembaca, tetapi juga membuat informasi lebih sederhana, mudah diingat, dan menarik.

Bersama Tim Infografik Harian Kompas, peserta diajak untuk mengenal dasar-dasar infografik, merancang dan mengaplikasikan infografik aktual dengan tema hangat, infografik lepas dengan berbagai tema, serta infografik minat khusus melalui studi kasus dari infografik Harian Kompas.

Kelas Merdeka Seri Infografik

  • Kelas Infografik Dasar
    Narasumber: Andri Reno Susetyo – Desainer Infografik Harian Kompas
  • Kelas Perancangan Infografik Aktual
    Narasumber: Novan Nugrahadi – Desainer Infografik Harian Kompas
  • Kelas Perancangan Infografik Lepas
    Narasumber: Pandu Lazuardy Patriari – Manajer Visual Harian Kompas
  • Kelas Perancangan Infografik Minat Khusus
    Narasumber: Gunawan Kartapranata – Desainer Infografik Harian Kompas

Materi:

  1. Kelas Infografik Dasar akan memperkenalkan fungsi infografik dalam berbagai bidang, antara lain jurnalisme, teknologi, bisnis, dan kehidupan sosial. Selain itu juga dibahas pemahaman dasar infografik, mulai dari infografik versus visual data, studi kasus dan fenomena, jenis dan penggunaan, riset data, serta alur perancangan.
  2. Kelas Perancangan Infografik Aktual akan berbagi cara mengangkat topik hangat jadi infografik menarik, dengan visual yang tidak hanya dekoratif, namun juga fungsional. Termasuk juga cara mengasah insting dalam membaca suatu topik atau peristiwa.
  3. Kelas Perancangan Infografik Lepas akan mengembangkan tema aktual dengan topik-topik tak lekang waktu, mulai dari peristiwa, sejarah, dan kehidupan sehari-hari, menjadi infografik. Kategori ini mengangkat suatu tema dari frame tertentu yang diulas secara rinci, baik dengan deskripsi visual maupun komparasi.
  4. Kelas Perancangan Infografik Minat Khusus membahas pengembangan infografik yang berfokus pada tema yang disukai perancang. Kategori ini menuntut pendalaman bidang atau tema dengan mencari sudut tertentu yang bisa diangkat jadi paparan visual fungsional dan menarik.

Kelas Merdeka Kompas Institute berupa kelas video pembelajaran dan diakses di Ruangkerja (website dan/atau aplikasi).
Sekarang belajar bisa di mana saja dan kapan saja dari genggaman Anda.

Cara akses Kelas Merdeka-Kompas Institute akan dikirimkan ke e-mail peserta.
Dengan menggunakan alamat e-mail yang didaftarkan, pembeli mengakses Kelas Merdeka-Kompas Institute di Ruangkerja (website dan/atau aplikasi).

Informasi :

Hotline Kompas 0812-900-50-800 ( wa), hotline@kompas.id (email)

Klik di sini untuk masuk akun Kompas.id & lakukan pembelian.

SKU: KOIDMMATKTMSKBDM1-1-36 Categories: , , Tags: ,

Additional information

Nama Kelas

Seri 4 Kelas Infografik, Kelas Infografik Dasar, Kelas Perancangan Infografik Aktual, Kelas Perancangan Infografik Lepas, Kelas Perancangan Infografik Minat Khusus

Reviews

There are no reviews yet.

Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.